FUNGSI RANGKA MANUSIA Rangka menguatkan dan menegakkan tubuh Rangka pada manusia berfungsi untuk menguatkan dan menegakkan tubuh kita. Seperti halnya rangka pada kaki. Jika tidak ada rangka atau tulang-tulang yang tersusun secara teratur, tubuh kita tidak akan bisa berdiri. Rangka kaki dan telapak kaki yang ada pada tubuh kita cukup panjang, sehingga dapat membuat kita berdiri tegak, berjalan kesana kemari dan berlari dengan cepatnya. Rangka menentukan bentuk tubuh Rangka sangatlah berpengaruh terhadap bentuk tubuh kita. Tahu kenapa? Karena tanpa adanya rangka tubuh kita hanyalah tumpukan daging tanpa bentuk. Dengan adanya bentuk ranka ini dapat membedakan setiap orang. Karena setiap orang memiliki bentuk rangka yang berbeda-beda, ada yang tinggi dan ada yang pendek. Ada yang berkepala bulat dan lonjong. Ada yang memiliki jari-jari panjang dan ada pula yang pendek. Sehingga kita dapat dengan mudah mengenali ciri-ciri dari orang tersebut. Rangka merupakan tempa